Johan Vaaler (15 Maret 1866–14 Maret 1910) adalah penemu dan juru tulis kantor paten Norwegia yang menerima paten untuk sejenis penjepit kertas (klip) pada tahun 1889. Sebetulnya klip sudah ada sejak dulu sebelum dipatenkan, tapi Johan Vaaler tetap diingat orang sebagai penemu klip.
Vaaler lahir di Aurskog, Norwegia sebagai anak seorang petani, dan meninggal dunia di Kristiania. Pada waktu itu, Norwegia hanya memiliki perlindungan paten secara terbatas. Vaaler yang mendesain sejenis penjepit kertas harus pergi mempatenkan penemuannya di luar negeri. Di Jerman, ia mendaftarkan untuk memperoleh paten pada 12 November 1989, dan memperolehnya pada tanggal 6 Juni 1901 (No. 121.067). Ia juga mendaftarkan penjepit kertas tersebut di Amerika pada 9 Januari 1901, dan mendapat US patent no. 121.067 pada 4 Juni 1901.[1]
Klip yang dipatenkannya tidak pernah diproduksi secara massal. Klip yang lebih praktis ternyata sudah lebih dulu diproduksi pabrik Gem Manufacturing Ltd. di Inggris, tapi belum dipasarkan di Norwegia. Klip yang dihasilkan pabrik di Inggris disebut klip "Gem". Bahannya dari kawat melengkung berbentuk oval yang berhimpitan. Klip model Gem tidak pernah dipatenkan sehingga tahun penemuan tidak bisa diketahui, tapi klip model Gem diperkirakan sudah ada beberapa tahun sebelum Vaaler memdaftarkan paten untuk klipnya. Vaaler memang sukses mendaftarkan klip temuannya di luar negeri, walaupun sudah ada produk yang lebih baik. Beberapa jenis penjepit kertas sudah didaftarkan ke kantor paten AS sejak tahun 1867, tapi model "Gem" belum dan tidak pernah dipatenkan. Sebagai pegawai kantor paten Bryns di Kristiania, Vaaler sangat paham dengan hukum paten dan prosedur pendaftaran paten di Norwegia, sedangkan alasan dirinya mendaftarkan "penemuannya" di luar negeri tidak pernah diketahui.
Walaupun demikian, klip sebagai produk "ciptaan" Johan Vaaler justru sudah telanjur tertanam di dalam benak orang Norwegia, dan klip dijadikan simbol nasionalisme Norwegia. Pada waktu itu, orang dilarang memakai peniti bergambarkan Raja Haakon VII dari Norwegia. Rakyat Norwegia menentang pendudukan Nazi Jerman sewaktu Perang Dunia II dengan memasang klip di kerah jas atau kerah baju. Klip dipakai sebagai lambang persatuan Norwegia karena "klip diciptakan orang Norwegia dan fungsinya untuk mempersatukan".
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment